Seri Nahwu: I'rob

Ilustrasi

I’rob
I'rob adalah perubahan setiap akhir dari kalimat/kata baik harokatnya maupun hurufnya dikarenakan 'amil yang masuk kepadanya baik secara lafadz (lafdzi) atau dikira-kirakan (taqdiri).
Contoh :
جَاءَ رَجُلٌ ـ رَأَيْتُ رَجُلاً ـ مَرَرْتُ بِرَجُلٍ
جَاءَ مُسْلِمُوْنَ – رَأَيْتُ مُسْلِمِيْنَ – مَرَرْتُ بِمُسْلِمِيْنَ
Keterangan:
Lafadz رجل  mengalami perubahan, dari berharokat dlommah, kemudian fathah dan terakhir kasroh. Perubahan inilah yang disebut i’rob.
Lafadz مسلمين juga mengalami perubahan, dari berakhiran huruf wawu dan nun, menjadi berakhiran ya’ dan nun. Perubahan inilah yang disebut i’rob.
Bila kita perhatikan dua contoh diatas, perubahan yang terjadi ada kalanya pada harokat dan adakalanya pada huruf hijaiyahnya.

Pembagian I’rob
I’rob terbagi menjadi 4 bagian, yaitu: rofa’ (الرَفْعُ), nashob (النَصْبُ), jer (الجَارُ) dan jazm  (الجَزْمُ)

0 Response to "Seri Nahwu: I'rob"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel